Akuaponik, Metode Budidaya Ikan yang Ramah Lingkungan

Diposting oleh Ilmu Alam Bercak on Jumat, 03 Mei 2013


Akuaponik, Metode Budidaya Ikan yang Ramah Lingkungan

Seringkali ketidaktahuan atau ketidakpedulian manusia mengakibatkan efek yang tidak terbayangkan. Satu tindakan kecil yang kita lakukan bisa saja berdampak besar terhadap lingkungan, bahkan terkadang mencengangkan. Baru-baru ini Amerika Serikat gempar dengan penemuan ikan mas raksasa dengan panjang sekitar 45 cm dan berat 1,9 kg di danau Tahoe, Sierra Nevada. Padahal kebanyakan ikan mas dewasa biasanya hanya berukuran sekitar 15 sampai 20 cm. Ternyata tak hanya satu, ada sekitar 15 ekor ikan mas lainnya yang ditemukan di sana. Selain itu, ditemukan pula spesies ikan lain yang bukan merupakan habitat asli danau tersebut.
Meskipun belum ada penelitian yang membuktikan, menurut peneliti dari University of Nevada, Dr. Sudeep Chandra,  keberadaan ikan mas yang bukan merupakan penghuni asli danau dikhawatirkan dapat mengancam kelangsungan hidup spesies/ikan asli. Hal ini dikarenakan terjadi persaingan dalam memperoleh makanan. Bagaimana bisa?
Untuk lebih gampangnya begini. Anggaplah danau tersebut sebagai rumah yang sudah berpenghuni. Lalu datanglah spesies asing, yakni ikan mas sebagai penghuni baru. Adanya penghuni baru berarti ada persaingan baru. Persaingan atas daerah kekuasaan dan tentunya makanan. Kemudian penghuni baru yang lain datang lagi dan datang lagi, begitu seterusnya. Persaingan bertambah sengit, penghuni asli mulai terjepit keberadaannya. Penghuni-penghuni baru ini tumbuh besar dan kemudian beranak-pinak, alhasil penghuni di rumah itu semakin banyak. Persaingan semakin bertambah pelik. Penghuni asli semakin tergeser dan lama kelamaan punah. Inilah yang menjadi kekhawatiran para peneliti.
Kekhawatiran lain muncul ketika kotoran ikan mas yang penuh nutrisi dapat memicu lumut dan ganggang tumbuh dengan subur, yang pada akhirnya akan membuat air yang semula jernih berubah menjadi keruh. Kualitas air yang buruk akan berdampak pada kesehatan ratusan ikan asli yang berhasil selamat dari “serbuan” ikan mas. Untuk itu penelitian lebih lanjut sangat diperlukan.
Bagaimana ikan mas itu bisa berada di danau? Meskipun belum ada bukti yang menguatkan, tapi kemungkinan besar ikan mas tersebut merupakan hasil buangan dari akuarium. Seperti yang telah diungkapkan di atas, tindakan yang terbilang kecil seperti membuang isi akuarium ke danau bisa jadi berdampak besar bagi lingkungan di sekitarnya. Mungkin saja kita bermaksud menyelamatkan satu ikan, tapi ternyata keberadaan satu ikan itu bisa mengganggu ratusan ikan lain yang ada di dalamnya.
Lalu bagaimana cara yang tepat untuk membuang isi akuarium? Kalaupun Anda bosan dengan ikan tersebut, Anda bisa memberikannya ke tetangga atau saudara yang menginginkannya. Alternatif lainnya, Anda bisa menjualnya kembali ke pasar ikan hias. Namun, jangan sekali-kali Anda membuangnya ke danau atau sungai. Jika alasannya malas karena setiap minggu harus menguras akuarium atau kolam, jangan khawatir, berikut ada trik yang pastinya membuat Anda senang dan ikan-ikan pun bahagia, yaitu dengan akuaponik.

Apa itu akuaponik?
Akuaponik adalah teknik gabungan antara bertanam secara hidroponik dengan memelihara atau beternak ikan (akuakultur). Seperti kita ketahui bahwa, ketika kita memelihara ikan, jika kotoran yang menumpuk tidak segera dibersihkan dikhawatirkan akan meracuni ikan itu sendiri. Jadi secara rutin airnya harus dibuang dan diganti dengan yang baru. Sama halnya dengan bertanam secara hidroponik, air yang tidak segera diganti, lama kelamaan akan membuat akar membusuk dan nantinya dapat menyebabkan tanaman mati. Dengan semakin menipisnya persediaan air bersih di bumi, tindakan ini bisa jadi pemborosan.
Menurut para peneliti dari Auburn University, ikan hanya mengambil 40-50% gizi dari makanan, sisanya dibuang bersama kotoran. Nah, kotoran ikan ini ternyata dapat menjadi pupuk alami yang dapat menyuburkan tanaman. Jadi prinsip dasar dari akuaponik adalah menggunakan kotoran dan sisa makanan ikan menjadi pupuk bagi tanaman sekaligus menjernihkan air kolam ikan.
Untuk membuat sistem akuaponik rumahan tidaklah serumit yang dibayangkan, Anda cukup menyiapkan alat-alat sebagai berikut:
1.      Akuarium kaca atau wadah lain seperti ember atau tong untuk memelihara ikan
2.      Wadah untuk media tanam; isi dengan kerikil atau expanded clay dan lubangi bagian bawahnya
3.      Pompa: membantu mengalirkan air dari akuarium ke media tanam
4.      Selang penghubung untuk menghubungkan kedua wadah

Cara kerjanya seperti ini, kotoran dan sisa makanan ikan berubah menjadi amonia dibawa oleh air naik menuju media tanam melalui selang penghubung. Oleh bakteri, amonia akan diubah menjadi nitrat dan seperti kita ketahui bahwa nitrat adalah salah satu unsur yang diperlukan tanaman untuk tumbuh. Melalui transfer tersebut, tanaman di wadah atas akan dapat menyerap nitrat dari air yang membawa kotoran tadi. Setelah tanaman menyerap zat yang diperlukan, air tadi akan kembali  tersaring oleh kerikil dan tanaman sehingga air kembali bersih dan terbebas dari amonia. Sementara itu, Anda tak perlu repot-repot menguras akuarium, karena sudah bersih dengan sendirinya, Anda bisa juga memanen hasil sayuran yang ada. Sekali merengkuh dayung dua tiga pulau terlampaui, enak bukan?
Sebenarnya menjaga lingkungan tidak sesulit yang dibayangkan. Banyak sekali metode alternatif ramah lingkungan yang dapat diterapkan di kehidupan sehari-hari, salah satunya dengan akuaponik. Meskipun ini hanya terbilang kecil dan mulai dari diri sendiri setidaknya kita sudah turut serta membantu menjaga lingkungan. Bumi tempat kita berpijak sudah semakin tua, jika bukan kita yang menjaganya, lalu siapa lagi?
More aboutAkuaponik, Metode Budidaya Ikan yang Ramah Lingkungan

Definisi Batu Ginjal dan Obat tradisional batu ginjal

Diposting oleh Ilmu Alam Bercak


Definisi Batu Ginjal dan Obat tradisional batu ginjal

Batu ginjal adalah berbentuk benda padat menyurupai batu yang membentuk di dalam saluran kemih dan dapat timbul rasa sakit.jenis batu ini dapat membentuk terdapat dalam kandungan kemih yang disebut penyakit batu ginjal.penyakit ini dapat disembuhkan dengan melakukan bedah atau dengan cara gelombang ultrasonik,sudah pasti mengeluarkan dana yang tidak sedikit.apabila anda tidak ingin melakukan menyembuhkan penyakit ini dengan jalan oprasi,maka anda bisa menggunakan pengobatan secara alami maupun secara herbal dan tradisional dengan biaya yang lebih terjangkau.pengobatan yang tepat yakni banyak konsumsi air putih disertai diet tidak banyak mengandung kalsium.Menggunakan obat tradisional batu ginjal dari jelly gamat gold g untuk proses penyembuhan sakit batu ginjal dengan aman dan tidak menimbulkan efek samping.Ada beberapa faktor yang menjadi penyebab batu ginjal :Infeksi,dapat berasal dari saluran pencernaan bagian atas sering infeksi dari bawah yaitu dari saluran kencing.dapat juga infeksi berasal dari kuman penyakit kelamin.batu saluran juga dapat terbentuk karena pengobatan yang tidak berjalan baik atau penderitaan dengan pertahanan tubuh rendah.sebab itu,pencegahan terjadinya infeksi ini sangat perlu.
More aboutDefinisi Batu Ginjal dan Obat tradisional batu ginjal

KHASIAT TERIPANG EMAS SEBAGAI OBAT HERBAL

Diposting oleh Ilmu Alam Bercak


KHASIAT TERIPANG EMAS SEBAGAI OBAT HERBAL


Khasiat teripang » Tahukah anda kebutuhan protein yang diperlukan tubuh yang bisa mencukupi dan memenuhi standar minimal kebutuhan tubuh? Ternyata setiap hari tubuh ini memerlukan asupan protein yang cukup. Kebutuhan ini bisa didapatkan dari asupan tambahan selain makanan sehari-hari yang kita makan, seperti suplemen makanan lainnya.
Kebutuhan protein tergantung pada umur, ukuran tubuh, dan tingkat aktifitas. Metode standar yang digunakan oleh para ahli gizi untuk menghitung kebutuhan asupan protein setiap hari adalah dengan berat badan (kg) x 0,8. Hasilnya adalah kebutuhan protein (dalam gram) minimum setiap hari. . Beberapa program diet dan ahli gizi menghitung asupan protein berdasarkan persentasi dari kalori, biasanya dari 10 sampai 20 persen, setiap harinya. Ini merupakan hitungan kasar minimum asupan protein. Lalu adakah sumber protein yang tinggi dan rendah lemak ? teripang atau gamat jawabannya.

Khasiat teripang atau gamat sangat terkenal di Dunia, tapi mungkin ada diantara anda yang belum mengetahui tentang hewan gamat. Gamat merupakan hewan yang hidup di dasar laut, biasa dikenal sebagai Teripang , Sea cucumber atau hoi som. Terdapat kurang lebih 1000 species gamat, namun yang dapat dijadikan bahan makanan tidak lebih dari 40 species saja. 
Satu diantara Gamat yang dapat kita konsumsi dan memiliki nilai pengobatan tradisonal yang istimewa adalah gamat species Stichopus hermanii (gamat Emas)


Kandungan dan Khasiat Teripang
Kolagen
Secara umum kolagen pada tubuh manusia akan berkurang seiring dengan bertambahnya usia. Kolagen diperlukan untuk rambut, tulang, kuku, kulit dan metabolisme di dalam tubuh.Asupan kolagen alami akan membantu tubuh :
Membantu pertumbuhan jaringan kulit. Otot dan tulang
Menghambat penuaan dini, mempercantik kulit
Meringankan keluhan pada luka lambung
Meningkatkan imunitas tubuh
Mucopolysacarida
Dikenal pula dengan nama glikosaminoglikan, merupakan pembentuk tulang rawan dan berperan penting dalam mencegah terjadinya gangguan persendian. Peranan Mucopolysacarida :
Membantu pemulihan dan anti inflamasi / peradangan
Menurunkan resiko artherosklerosis
Meredakan sakit pada persendian
Chondrotin & Glukosamin (GaGS)
Pada saat seseorang menua, kondisi tulang rawan ikut menipis, muncul keluhan disertai rasa sakit pada
persendian. Cairan pelumas antar sendi pun sudah mulai berkurang sehingga sering menimbulkan rasa
sakit pada saat bergerak. Chondroitin dan Glukosamin dalam jely gamat membantu :
Memperbaiki jaringan tulang rawan yang rusak
Meringankan keluhan penderita radang sendi dan pengapuran
Merangsang pembentukan cairan sinovial
Omega 3
Teripang mengandung omega 3 , yaitu asam lemak yang dapat membantu menjaga kesehatan jantung
dan pembuluh darah.
Menurunkan kolesterl jahat LDL, menaikan kolesterol baik HDL
Mengurangi kekentalan darah
Mencegah terjadinya penggumpalan darah
Menurunkan resiko terjadinya gangguan kardiovaskular
Mineral
Teripang mengandung beberapa jenis mineral yang diperlukan untuk metabolisme tubuh. Beberapa
jenis mineral yang terdapat dalam jely gamat anatar lain :
Besi / Fe : membantu pembentukan sel darah merah
Zink / Zn : berperan dalam produksi insulin dan sperma
Magnesium / Mg : membantu kerja sistem saraf dan fungsi jantung
Cromium / Cr : Meningkatkan kualitas fungsi insulin untuk menjaga kadar gula darah
Selenium / Se : Antioksidan, meningkatkan daya tahan tubuh.
Bio Active Element / CGF
Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Prof. Ridzwan Hashim dari National University of Malaysia (UKM) diketahui bahwa teripang mengandung cell growth factor (CGF). CGF inilah yang bertanggung jawab untuk menstimulus proses regenerasi atau peremajaan sel dan berperan untuk mempercepat penyembuhan luka.

Mempercepat penutupan luka pada penderita Diabetes serta menghilangkan bau pada luka gangren
Meredakan gangguan sakit lambung
Meringankan sakit pada persendian / arthritis
Menghentikan pendarahan pada wasir
Mempercepat penyembuhan pasca operasi maupun bersalin
Memperbaiki tekstur kulit menjadi lebih licin dan kenyal
Menurunkan kadar kolesterol dan trigliserida
Meringankan penderita asma

Studi Klinis Tentang Khasiat Teripang

Khasiat teripang telah teruji dan sudah melalui serangakaian penelitian di berbagai negara yang berkembang. Khasiat teripang juga telah melalui studi klinis yang dilakukan oleh beberapa ahli kesehatan dan ahli obat-obatan di dunia. Salah satu pengujuan terhadap khasiat teripang dilakukan oleh Ridzwan Hashim. Dalam bukunya ” Sea Cucumber, A Malaysian Heritage ” mengatakan bahwa telaah mengenai gamat sebenarnya telah dilakukan sejak tahun1980 dan kini Gamat memang diandalkan untuk menjadi makanan kesehatan abad 21. Pada tgl 1-3 Mei 2004 di Kuala Lumpur diadakan Workshop mengenai sea cucumber, disini jely gamat diulas sebagai sumber pengobatan. Workshop ini dihadiri oleh 20 negara diantaranya yaitu USA, Canada, China, Australia dan Russia. Beberapa studi klinis juga telah dilaporkan bahwa gamat mampu untuk memperbaiki kondisi penderita asma, mengatasi luka dan menurunkan tekanan darah tinggi.

Selain itu negara Australia telah menggunakan teripang untuk perawatan penderita arthirtis. Negara Jepang telah mematenkan penggunaan chondroitin sulfat dalam teripang untuk membantu terapi
More aboutKHASIAT TERIPANG EMAS SEBAGAI OBAT HERBAL

Obat Herbal dari undur-undur

Diposting oleh Ilmu Alam Bercak


Obat Herbal dari undur-undur
Undur-undur juga bisa digunakan sebagai obat alternatif mengatasi diabetes. Binatang kecil biasa dijumpai di sekitar rumah berhalaman pasir itu ampuh menurunkan gula darah. Undur-undur mempunyai nama latin Myrmeleon sp ternyata berkhasiat menurunkan kadar gula penderita diabetes.Berdasarkan penelitian diketuai Tyas Kurniasih dari Universitas Gadjah Mada Jogjakarta berjudul Kajian Potensi Undur-
Undur Darat (Myrmeleon sp) 2006, binatang ini mengandung zat sulfonylurea.Kerja sulfonylurea pada undur-undur adalah melancarkan kerja pankreas dalam memproduksi insulin. Karena, ketika insulin dalam tubuh manusia menurun sementara kadar glukosa darah meningkat, maka terjadi etidakseimbangan. Di
mana insulin sebagai penghasil energi tubuh terus berkurang. Akibatnya, tubuh mudah terserang penyakit.
1. langsung ditelan @ 3 atau 5 ekor. jadi setelah undur-undur dimabil dan dicuci bersih langsung aja ditelan sambil minum ..
Memang berat ya buat kaum perempuan,
2. Beli kapsul kosong dan undur-undur dimasukkan hidup-hidup ke dalam kapsul ( setelah undur-undur dicuci ya…..)


Jika kewaspadaan terhadap kesehatan diabaikan, maka timbulnya berbagai penyakit hanya tinggal menunggu waktu. Selain stres, penyakit yang banyak diderita penduduk perkotaan adalah darah tinggi, stroke yang mengkibatkan kelumpuhan, diabetes dan penyakit yang berhubungan dengan syaraf.
Saat ini pengobatan alternatif sedang digandrungi. Orang beralih kepada obat-obatan yang berasal dari alam, seperti minum rebusan akar pohon, daun-daunan atau makan buah-buahan tertentu yang diyakini memiliki khasiat menyembuhkan. Mengonsumsi hewan tertentu juga diyakini bisa menyembuhkan.
Serangga undur-undur ini juga kini menjadi alternatif pengobatan. Seperti halnya mengonsumsi air rebusan cacing yang dipercaya dapat menyembuhkan penyakit tipes atau memakan empedu kelelawar sebagai obat penyakit asma. Undur-undur ternyata berkhasiar menyembuhkan darah tinggi, stroke dan diabetes.
 Keampuhan binatang yang termasuk kategori serangga ini dalam penyembuhan penyakit konon telah dilakukan sejak puluhan tahun lalu. Undur - undur yang dikenal dengan nama rot sorot di Bangkalan ini juga dipercaya mampu menyembuhkan rematik dan rasa penat dibadan.
More aboutObat Herbal dari undur-undur